Pada hari ini kamis tanggal 21 september 2023, kec. Pangkalan lada menjadi ibu kota 1 hari, dimana pelayanan dinas / instansi beserta PJ Bupati Kotawaringin Barat Bapak Dr. Drs. H. BUDI SANTOSA, M.SI sehari penuh Berkantor serta kunjungan lapangan di seluruh desa yang terdapat di kec. Pangkalan lada.
Pada kesempatan kedua PJ Bupati Kotawaringin Barat mengunjungi Peternakan sapi “ USAHA BARU “, SMKN 1 PAngkalan LAda dan Pasar NIAGA IV yang terdapat di wilayah Desa Sumber Agung.
Mewakili Kepala Desa Sumber Agung Bapak MARDIYANTO selaku sekretaris Desa SUmber Agung mendampingi PJ Bupati Kotawaringin Barat Bapak Dr. Drs. H. BUDI SANTOSA, M.SI dan Bapak ROBBY SETIAWAN, S.STP., MSI Camat Pangkalan Lada serta menberikan apresiasi kepada jajaran SKPD yang berkantor sehari penuh di kantor kecamatan pangkalan lada sehingga memudahkan masyarakat yang akan melakukan pelayanan mandiri.
Pelayanan yang di lakukan di kantor kecamatan pangkalan lada terdiri dari,
- Pembayaran pajak kendaraan bermotor oleh samsat Kotawaringin Barat
- Pelayanan pembuatan SIM & SKCK oleh Polres Kotawaringin Barat
- Pembayaran PBB, Pendaftran PBB P2 dan pajak lainnya oleh Bappenda Kab. Kotawaringin Barat
- Pelayanan AK.1 kartu kuning pencari kerja oleh Disnakertrans Kab. Kotawaringin Barat
- Perekaman KTP-El, aktivasi Kependudukan Online oleh Disdukcapil Kab. Kotawaringin Barat
- Pemeriksaan dan konsultasi kesehatan oleh Dinas Kesehatan Kab. Kotawaringin Barat
- Pelyanan BPJS, Konsultasi Bansos oleh Dinas Sosial Kab. Kotawaringin Barat
Kepada seluruh masyarakat kec. Pangkalan lada khususnya Desa Sumber Agung yang akan melakukan pelayanan agar dapat mengunjungi kantor kec. Pangkalan lada pada ahari ini.